Saturday, July 23, 2005

Hatsyiii....


Kalau beberapa bulan kemarin penyakit gue nggak pernah jauh dari mulas doang karena kebanyakan makan sambal, dalam dua minggu ini ada tambahan lain. Flu gara-gara alergi. Ini bukan barang baru sebenarnya. Gue dulu pernah begini kalau suhu udara dingin dan tubuh gue nggak bisa beradaptasi sama cuaca. Diawali bersin yg nggak bisa berhenti, pilek terus-menerus sampai mata berair dan bengkak. Kadang alergi suhu ini cuma berlangsung beberapa jam, begitu gue kelar mandi pagi, hilang deh penyakitnya. Tapi, kadang bisa juga seharian penuh menghabiskan satu kotak tisu plus tambahan pusing kepala. Kalau sudah begini, gue nggak mungkin konsentrasi kerja.

Akibatnya, gue jadi rada was-was kalau mulai bersin-bersin lagi. Sekali waktu, gue langsung minum obat flu sekelar mandi biar pilek gue berhenti. Nggak ngerti karena obat itu atau karena suhu tubuh juga sudah beradaptasi, flu itu cuma sebentar terjadi.

Hmm, gue pikir sih kondisi tubuh gue lagi jelek dan nggak ada suplemen apapun yg gue minum untuk jaga stamina, makanya alergi ini muncul lagi. Gue pernah baca artikel, katanya hal ini terjadi karena paru-paru yg lemah. Jadi kalau mau lebih sehat mesti banyak minum jus melon - tanpa ditambah gula, tapi pakai tambahan madu dan jeruk nipis - tiap seminggu sekali. Harus dicoba nih, siapa tahu mujarab!

- ada gambar kartun lucu lainnya di alamat ini: www.k-jostudio.com -